Kenali Penyebab Haid Tidak Lancar Setelah Melahirkan, Apa Saja?

penyebab haid tidak lancar

Tak sedikit wanita mengalami haid yang tidak teratur setelah melahirkan. Sebenarnya hal tersebut tidaklah berbahaya dan terbilang wajar. Walau demikian, jangan diabaikan. Pastikan Anda tahu penyebab haid tidak lancar setelah melahirkan agar bisa melakukan pencegahan dini apabila terjadi sesuatu hal tak diinginkan dan berdampak lebih serius.

Deretan Penyebab Haid Tidak Lancar Setelah Melahirkan

Berikut ini adalah beberapa hal yang menyebabkan haid tidak lancar pasca persalinan. Pastikan Anda menyimaknya sampai usai.

Pemberian ASI Eksklusif

Haid yang tidak lancar setelah melahirkan bisa dikarenakan pemberian ASI eksklusif. Sebagaimana yang kita tahu, setelah melewati masa kehamilan, maka wanita akan memasuki masa menyusui. Dalam masa ini, hormon prolaktin akan lebih banyak dihasilkan.

Selain mempengaruhi produksi ASI, hormon prolaktin juga berpengaruh terhadap siklus menstruasi. Pada umumnya, siklus haid akan tidak teratur, seperti hanya keluar sedikit dan bahkan ada yang tidak haid sama sekali.

Akan tetapi, Anda tidak perlu khawatir. Kondisi siklus haid akan normal kembali setelah anak sudah tidak mendapatkan ASI eksklusif. Misalnya saja anak sudah diberi MPASI, susu formula, atau disapih.

Stres

Bukan sesuatu yang aneh apabila menjadi ibu baru rentan mengalami stres. Hal ini dikarenakan peran ibu tersebut juga diikuti dengan peran sebagai istri, pekerja, ataupun mahasiswi yang tetap harus melanjutkan pendidikan. Siapa saja tentu akan stres apabila mendapatkan tekanan dan beban tersebut.

Supaya hal tersebut tidak mempengaruhi siklus haid dalam jangka panjang, sudah seharusnya apabila mengelola stres dengan baik. Adapun caranya ialah dengan curhat ke sahabat, relaksasi, me time, maupun konsultasi kepada psikolog. Jangan lupa pula untuk menerapkan gaya hidup sehat, seperti konsumsi makanan sehat, olahraga secara rutin, dan minum air putih.

Konsumsi Pil KB

Setelah melahirkan, setiap wanita disarankan untuk menggunakan alat kontrasepsi. Salah satunya rutin konsumsi pil KB. Alat kontrasepsi yang satu ini menyebabkan siklus haid menjadi tidak lancar. Pasalnya, pil KB mengandung hormon estrogen dan progesteron yang berperan penting dalam mengatur siklus haid.

Selain membuat siklus menstruasi menjadi tidak lancar, konsumsi pil KB juga mempengaruhi kondisi perut sehingga tidak akan terasa terlalu sakit ketika datang bulan.

Berat Badan Naik

Penyebab haid tidak lancar setelah melahirkan yang lainnya yaitu kenaikan berat badan secara signifikan. Berat badan yang bertambah bisa membuat produksi hormon estrogen menjadi meningkat.

Selain itu, kenaikan berat badan juga mampu mempengaruhi hipotalamus. Hal tersebut akan membuat siklus menstruasi tidak seperti biasanya. Bisa hanya keluar sedikit dan ringan, kadang pula periodenya terlalu lama.

Kurang Istirahat

Sudah bukan rahasia lagi apabila memiliki bayi membuat pola tidur Anda menjadi berkurang. Apabila biasanya bisa tidur nyenyak selama 8 jam setiap harinya, setelah melahirkan jelas akan jauh berkurang. Kurangnya waktu istirahat ini memang mampu mempengaruhi siklus haid.

Lambat laun penyebab haid tidak lancar tersebut juga bisa mengganggu kesehatan. Tentu Anda tak ingin terus mengalami hal tersebut bukan? Oleh karena itu, pastikan Anda menerapkan beberapa cara untuk mengatasinya. Adapun salah satunya yakni dengan pembagian tugas.

Anda bisa bekerja sama dengan suami untuk membantu mengurus anak dan rumah tangga. Dengan pembagian tugas yang tepat, maka Anda dan suami bisa beristirahat secara cukup tanpa mengabaikan kebutuhan sang buah hati.

Jika Anda memiliki dana lebih pun bisa meminta bantuan jasa baby sitter. Hanya saja, pastikan memilih baby sitter yang berpengalaman dan profesional sehingga mampu bekerja dengan baik.

PCOS

Sindrom ovarium polikistik atau biasa dikenal dengan PCOS juga bisa menyebabkan haid menjadi tidak lancar setelah melahirkan. Lantas apa itu PCOS? Masalah kesehatan ini memperlihatkan jumlah hormon pria yang lebih banyak daripada wanita.

Apabila kondisi tersebut tidak segera mendapatkan penanganan, maka bisa berdampak lebih parah. Termasuk memunculkan kista ovarium sehingga akan kesulitan dalam melepaskan sel telur. Untuk menanganinya, Anda bisa konsultasi langsung dengan dokter spesialis.

Baca juga Tips Memilih Makanan untuk Ibu Hamil Agar Sesuai Kebutuhan

Tak bisa dipungkiri bahwa ada banyak penyebab haid tidak lancar setelah melahirkan. Kini Anda tak perlu khawatir dan bingung lagi setelah mengetahui hal tersebut.

Related Posts

begadang

Akibatnya Kalau Suka Begadang dan Jarang Tidur

Akibatnya Kalau Suka Begadang dan Jarang Tidur Di zaman modern sekarang ini, kecukupan waktu tidur malam menjadi kurang diperhatikan banyak orang. Mereka banyak yang begadang sampai malam…

Tips Mudah Untuk Tubuh Sehat Dan Pikiran

Tips Mudah Untuk Tubuh Sehat Dan Pikiran

Tips Mudah Untuk Tubuh Sehat Dan Pikiran Saya baru-baru ini mengambil bagian dalam program kesehatan di kantor perusahaan besar dan bertemu dengan karyawan, kebanyakan dari mereka menderita stres dan…

Setelah Makan Jangan Lakukan Hal Ini

Setelah Makan Jangan Lakukan Hal Ini

Setelah Makan Jangan Lakukan Hal Ini Makan adalah kegiatan memasukkan makanan atau sesuatu ke dalam mulut untuk menyediakan nutrisi bagi binatang dan makhluk hidup, dan juga energi…

Kalau Remaja Berlebihan Mengonsumsi Kafein Ini Akibatnya

Kalau Remaja Berlebihan Mengonsumsi Kafein Ini Akibatnya

Kalau Remaja Berlebihan Mengonsumsi Kafein Ini Akibatnya Kafein adalah zat alkaloid yang di temukan pada berbagai jenis tanaman terutama tanaman  kopi, cola, teh dan lain sebagainya. Kafein…

Gejala Awal Tumor Otak Yang Perlu Kita Tahu

Gejala Awal Tumor Otak Yang Perlu Kita Tahu

Gejala Awal Tumor Otak Yang Perlu Kita Tahu Tumor otak adalah pertumbuhan sel-sel dalam tengkorak secara abnormal. Tumor otak primer adalah tumor yang timbul dari otak. Mereka…

Makanan Pengganti Nasi

Makanan Pengganti Nasi, SehatQ Telah Merangkumnya! Ini Pilihannya!

Makanan pengganti nasi putih sepertinya bisa Anda coba, bahkan mampu untuk menjaga kadar gula darah hingga menurunkan berat badan berlebih. Terutama dalam kondisi tertentu, maka Anda juga…